Selasa, 30 Mei 2023

Breaking News

  • Silaturahmi Akbar FPK Dimeriahkan Micky Afi, Gubri Tekankan Pentingnya Pembauran Kebangsaan   ●   
  • Siang ini, Silahturahmi Akbar FPK Riau Dihadiri Gubri dan Wagubri   ●   
  • Tjoddo Ahli Waris Segel Paksa Indogrosir Perintis Kemerdekaan Makasar   ●   
  • Negara-negara Arab Rapat Darurat usai Israel Serang Masjid Al Aqsa   ●   
  • Jansen Demokrat: Koalisi Perubahan Akan Ubah UU Ciptaker   ●   
Berangkat Sekolah tidak Ada Pompong, Para Pelajar Diantar Kapal Sat Polair Polres Inhil
Kamis 28 Oktober 2021, 13:02 WIB
Pelajar dari Kelurahan Seberang Tembilahan sempat kebingungan saat berada di pelabuhan

TEMBILAHAN – Pelajar dari Kelurahan Seberang Tembilahan sempat kebingungan saat berada di pelabuhan. Pasalnya pagi itu tidak ada transportasi air atau pompong yang biasa membawa mereka menuju sekolah yang berada di pusat Kota Tembilahan.

Terkadang mereka harus menunggu lama untuk bisa mendapatkan pompong yang sehari – hari biasa mereka tumpangi menyeberangi Sungai Indragiri ketempat sekolah.

Kondisi ini terkadang memang di alami oleh para pelajar asal Seberang Tembilahan, pompong yang biasa mereka tumpangi tidak selalu tersedia di pelabuhan.

Pompong merupakan alat transportasi yang utama bagi masyarakat Seberang Tembilahan menuju pusat Kota Tembilahan, begitu juga sebaliknya.

Kebanyakan Pompong terkadang masih berada di pelabuhan sekitar Tembilahan untuk menunggu penumpang yang ingin menyeberang ke Seberang Tembilahan.

Setelah pompong dari Tembilahan tiba di Pelabuhan Seberang Tembilahan, barulah masyarakat Seberang Tembilahan bisa menumpanginya menuju Tembilahan dengan membayar  tarif yang sudah ditentukan.

Beruntung pada pagi itu speed boat patroli Sat Polair Polres Indragiri Hilir (Inhil) melintasi di sekitar pelabuhan Seberang Tembilahan.

Petugas yang melihat para pelajar langsung merapat ke pelabuhan untuk memberikan tumpangan kepada para pelajar yang tampak gusar sebab takut terlambat tiba di sekolah.

Secara bergantian para pelajar pun mulai menaiki speed boat dibantu oleh 2 orang personel Polair Polres Inhil yang bertugas saat itu.
Momen anggota Sat Polair Polres Inhil memberikan tumpangan kepada para pelajar ini pun diabadikan oleh warga setempat yang berada di pelabuhan.

Dalam video tersebut, terdengar si perekam juga mengucapkan terimakasih kepada anggota Sat Polair yang tampak sabar menunggu satu per satu pelajar naik ke atas speed boat.

“Terima kasih ndan,” ucap perekam yang di duga merupakan wali murid satu di antara pelajar.

“Ya (sama-sama) pak,” ungkap seorang anggota Sat Polair dari atas speed boat Patroli dalam video yang viral dimasyarakat tersebut.

Sementara itu Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan saat dikonfirmasi awak media mengatakan, anggora Sat Polair Polres Inhil yang sedang patroli kebetulan menjumpai beberapa anak sekolah yang menunggu pompong di Pelabuhan Seberang Tembilahan, Rabu pagi (27/10/21)

“Anak-anak kita ini hendak menyeberang ke Tembilahan untuk sekolah. Tapi tidak ada pompong yang biasa digunakan pada saat itu di sekitar lokasi, sehingga para pelajar harus menunggu,” ungkap Kapolres.

Mengetahui hal tersebut, dari paparan anggota yang bertugas saat itu akhirnya berinisiatif membantu menyeberangkan anak sekolah itu menggunakan Speed Boat Sat Polair ke Tembilahan.

“Ya gak ada salahnya memakai speedboat, apalagi untuk berbuat kebaikan kepada sesama. Ini merupakan bagian dari pelayanan Polri kepada masyarakat,” tutup Kapolres. (rilis)




Editor :
Kategori : Indragiri Hilir
Untuk saran dan pemberian informasi kepada katariau.com, silakan kontak ke email: redaksi.katariau@gmail.com


Komentar Anda
Berita Terkait
 
 
Berita Pilihan
Sabtu 27 Agustus 2022
PWI Larang 20 Ribu Anggotanya Ikut UKW Lembaga Abal-abal dan Tak Patuhi UU Pers

Sabtu 12 Februari 2022
HPN 2022, Jangan Ada Lagi Kriminalisasi Terhadap Pers

Jumat 11 Februari 2022
Rakernas PHRI II, ini kata Epyardi Asda :"Kedepannya Sumatera Barat Lebih Baik Lagi Dalam Menggerakkan Sektor Pariwisata".

Kamis 10 Februari 2022
Pendampingan ADM Penyelenggaraan Keuangan Desa oleh Tim Monev Kabupaten Solok

Rabu 09 Februari 2022
MOI Solok Resmi Mendaftar Kekesbangpol Kabupaten Solok, Yasri Irva :"MOI Siap Kawal Pemerintah".

Rabu 09 Februari 2022
Masalah Natuna, Alirman Sori : "Perkuat Keamanan Perbatasan Laut"

Rabu 09 Februari 2022
Dua Hari Lagi Shalat Jum'at Perdana di Masjid Asam Jao, Almito S.Pt : Mari Kita Ramaikan

Senin 07 Februari 2022
JUSUF RIZAL: KSPSI PERLU MELAKUKAN REENGINERING ORGANISASI HADAPI PERUBAHAN

Sabtu 05 Februari 2022
Masjid Ikhlas Asam Jao diresmikan, Gubernur Sumbar :

Jumat 14 Januari 2022
Berikan Penyuluhan ke PPL, Faperta UIR Teken MOA dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Dumai

Copyrights © 2020 All Rights Reserved by PT. KATA RIAU MEDIA
Scroll to top